Mengenal Makna dari 4 Jenis Font dan Pemilihan untuk Brand

Pilihan jenis font dapat menentukan keberhasilan identitas brand. Ini dikarenakan font mengungkapkan kepribadian, makna, sejarah, dan karakter sebuah brand. Namun, dengan jutaan jenis font yang tersedia secara online, sulit untuk memutuskan mana yang harus digunakan saat membangun sebuah brand. Dari banyak jenis font, terdapat empat jenis font utama. Mari simak ulasan empat jenis font utama tersebut, memahami perbedaannya, dan apa yang diungkapkan terhadap brand.

Serif

Serif adalah jenis font pertama yang digunakan secara luas dalam percetakan. Berawal dari abad ke-15, font serif memiliki hiasan di ujung setiap garis, menyerupai pena atau kuas. Desain font ini oleh William Caslon pada tahun 1734. Gaya lama atau old style mungkin adalah jenis serif mainstream pertama yang populer di pasaran. Didot dan Bodini kemudian mengikutinya dan masih menjadi pilihan serif yang populer saat ini.

Mengingat sejarahnya, jenis font ini memberikan kesan keabadian pada suatu brand. Brand seperti Rolex, Mercedes, Prada, dan Dior menggunakan jenis serif pada logonya.

Sebenarnya, ada ribuan jenis font serif yang tersedia, tetapi beberapa yang paling populer antaranya adalah Times New Roman, Garamond, dan Bodini. Dari banyaknya pilihan tentunya Anda tidak bisa sembarangan memilih font. Ini dikarenakan ketika memilih font untuk brand tentunya Anda ingin mempertimbangkan persepsi yang ingin diciptakan di antara target audiens. Jika Anda ingin mengingatkan pada kesan old style, jenis serif adalah pilihan yang tepat.

Jenis font serif adalah pilihan elegan untuk semua bisnis, namun ada beberapa kategori bisnis yang sering menggunakan font serif dalam branding. Di antaranya adalah jurnalisme, pembuatan perhiasan, hukum, keuangan, pembuatan furniture, dan layanan kesehatan.

Sans Serif

Jenis font sans serif adalah alternatif modern dari serif. Font sans serif dikenal karena kejelasan dan kemudahan dibaca. Gunakan jenis font ini setiap kali Anda ingin membagikan informasi dengan mudah, secara jelas, dan langsung.

Meskipun sans serif pertama dirancang pada tahun 1816,namun jenis font ini sering digunakan oleh perusahaan yang ingin terlihat futuristik, seperti perusahaan teknologi. Bisnis seperti Google, Facebook, dan Netflix menggunakan jenis font sans serif pada logonya.

Sans serif dikenal karena garis-garis tegasnya. Beberapa jenis font sans serif yang populer antara lain adalah Helvetica, Proxima Nova, Futura, dan Open Sans.

Saat memilih font sans serif pastikan memperhatikan minat visual yang diberikan karena jenis font ini bisa mengombinasikan bobot yang berbeda dari keluarga font yang sama. Ini menjaga kesan branding Anda tetap rapi sambil menambahkan kedalaman visual.

Jenis font sans serif adalah pilihan yang bagus untuk bisnis yang mencari tampilan yang bersih dan modern. Jenis font ini cocok untuk berbagai kategori bisnis, seperti teknologi, gaming, konsultasi, fashion, otomotif, dan manufaktur.

Script

Font script atau kursi, ditandai dengan elemen-elemen bergelombang dan mengikuti alur tulisan tangan. Jenis font ini cenderung dibagi antara opsi yang lebih formal atau terlihat lebih santai. Meskipun beberapa font script bisa sangat dekoratif dan terlihat lebih feminin, namun yang lainnya bisa terlihat lebih santai dan bernuansa retro. Brand seperti Ray Ban, Kellogg’s, Sharpie, dan Kleenex menggunakan jenis font script dalam logonya.

Font script bervariasi mulai dari gaya kaligrafi sampai tampilan tulisan tangan yang lebih keren. Beberapa pilihan populer antaranya adalah Pacifico, Parisienne, Allura, dan Lobster.

Menggunakan font script untuk brand adalah cara yang bagus untuk menambahkan sentuhan mewah atau bernuansa retro pada identitas brand. Dikarenakan sangat dekoratif, font ini mungkin sulit dibaca. Jadi, disarankan untuk hanya menggunakannya untuk kata-kata dan frasa yang singkat. Font script pun umumnya lebih cocok digunakan dalam ukuran yang lebih besar. Semakin kecil ukurannya, semakin sulit terbaca.

Menggunakan font script menambahkan kesan kelas dan keanggunan pada kepribadian brand Anda. Untuk itu, script cocok untuk kategori bisnis hospitalitas, kecantikan, kesehatan, tato dan piercing, serta barbershop.

Decorative

Font decorative atau display, membawa banyak kepribadian. Decorative adalah versi yang sangat dihiasi dari jenis font sebelumnya. Tujuan penggunaan font ini adalah untuk menarik perhatian dengan tampilan yang sangat unik. Decorative memiliki berbagai macam variasi dan sering digunakan dalam logo, billboard, poster, sampul buku, dan judul untuk membedakan sebuah brand. Brand seperti Sega, Baskin Robbins, dan Tesla menggunakan jenis font ini dalam logo dan iklan brand.

Contoh jenis font decorative adalah Cooper Black, Bourton, Abril Fatface, Gilroy, dan Gazpacho. Dalam memilih jenis font ini maka Anda perlu ingat bahwa decorative memberikan tampilan yang disesuaikan untuk brand biasanya digunakan dalam format besar. Untuk itu, gunakan font ini saat merancang logo, judul, atau frasa yang dicetak (misalnya di kaos).

Font ini dapat digunakan oleh semua jenis bisnis. Anda pun sering melihatnya digunakan dalam bisnis kreatif, seperti gaming, permen, makanan dan minuman, otomotif, produk rumah tangga, serta produk anak-anak dan bayi.

Tips Memilih Font

Font adalah bagian penting dalam merancang sebuah brand. Ini dikarenakan fungsinya untuk menyampaikan energi, emosi, dan kepribadian. Meskipun ada ribuan jenis font yang dapat dipilih secara online, cara termudah adalah memahami empat jenis font utama. Anda perlu mempertimbangkan apa yang dikatakan oleh pilihan font tentang brand sebelum membuat pilihan akhir. Ingatlah beberapa hal berikut ini.

  • Serif memberikan tampilan yang abadi dan tradisional
  • Sans serif memperlihatkan sisi modern
  • Script memberikan sentuhan keanggunan
  • Dekorative penuh dengan kepribadian dan menyampaikan tampilan desain khusus

Pemilihan font selain untuk brand, juga perlu diperhatikan untuk kebutuhan website. Pastikan isi website Anda menggunakan jenis font yang sesuai dengan logo dan ciri khas brand, namun tetap nyaman dibaca untuk meningkatkan user experience. Jika ingin bertanya seputar pemilihan font yang cocok untuk website Anda, silahkan konsultasikan kepada tim desain profesional dari Onero Solutions! Isi form di bawah ini dan konsultasikan kebutuhan website Anda!

Don't forget to share this post!

Related Insights